Blog IMAGE Lippo Cikarang



created by www.donghaeng.net

21 April 2008

NO MATTER WHAT


Minggu lalu kita sudah mulai dengan sebuah Thema bulanan yang luar biasa, yaitu HEROES part. 2 (sudah seperti Film aja …). Memang sama seperti judul film, dimana kita belajar dari Pahlawan-pahlawan Iman yang sudah menjadi contoh bagaimana mereka hidup pada zaman mereka.

Thema minggu lalu “Tidak Kompromi” sudah mengawali kita untuk belajar mengenal tentang pahlawan kita DANIEL yang walaupun diancam untuk dimasukkan ke dalam goa singa tidak membuat Daniel surut untuk tidak atau mengurangi waktunya untuk menyembah kepada Allah yang benar.

Minggu ini kita mau mempelajari seorang pahlawan iman lgi yang berani membayar “Apapun Harganya” untuk hidup “Tanpa Kompromi”, karena memang kalau kita mau hidup tanpa kompromi pasti ada harga yang harus dibayar, bahkan sampai dengan nyawa kita sekalipun. Contoh: Rasul Paulus lebih suka masuk penjara daripada harus diam tidak memberitakan tentang Tuhan Yesus. Contoh yang lain adalah Paulus-Paulus jaman sekarang yang ada di China, mereka lebih suka masuk ke dalam penjara agar dapat memberitakan Injil kepada semua orang yang ada di penjara. Nyatanya hari-hari ini 25.000 orang dibaptis setiap harinya.

Kesulitan, tantangan, ekonomi yang sulit, janganlah membuat kita melenceng dari hidup dalam kebenaran, sebagai orang percaya kita jangan mengikuti cara dunia dalam mengatasi berbagai kesulitan, dengan alasan “terpaksa”. Dalam Tuhan tidak ada kata terpaksa atau kepepet, yang ada adalah “ya di atas ya” atau “Tidak di atas tidak”, selebihnya, Firman Tuhan katakan berasal dari yang jahat. (Matius 5:37)

Sadrakh, Mesakh dan Abednego menjadi contoh bagi kita untuk belajar berani membayar apapun harganya. Mereka bertiga terkenal mempunyai prinsip bahwa Allah adalah nomor satu dalam hidup mereka, sehingga mereka tidak mau menyembah patung raja Nebukadnezar. Mereka lebih suka di lempar ke dalam dapur api yang menyala panas daripada harus menyembah patung raja tersebut. Mereka bukan menentang raja mereka yang sudah mempercayai mereka, tetapi mereka mempunyai prinsip yang tidak mau mereka langgar. Allah membela orang-orang seperti Sadrakh, Mesakh dan Abednego, Firman Tuhan menceritakan bahwa Allah sendiri turun ke dalam perapian membebaskan mereka bertiga, sehingga dikatakan bahwa mereka tidak terbakar bahkan bau hanguspun tidak.

Allah membela orang-orang yang mau membayar harga untuk hiudp tanpa kompromi. Kita ketahui bersama, harga yang kita bayar itu berdampak membawa banyak orang juga menyembah Allah yang benar. Amin.
(TER)

No comments:

Dynamic Service Launching

Tema 2008

Mazmur 23:4 "Sekalipun aku berjalan dalam lembah kekelaman, aku tidak takut bahaya, sebab Engkau besertaku; gada-Mu dan tongkat-Mu, itulah yang menghibur aku."